☺ WELCOME TO BELLA'S BLOG ☺
Foto saya
Bellɑ Auϑinɑ Sɑiputri | 11sept96`Virgo | @bellaudine

Jumat, 31 Oktober 2014

Pengantar Bisnis (pertemuan ke-2)

PENGERTIAN PERUSAHAAN

Perusahaan adalah organisasi yang didirikan oleh seseorang atau sekelompok orang yang berkegiatan melakukan produksi dan distribusi guna memenuhi kebutuhan ekonomis manusia. Kegiatan produksi dan distribusi dilakukan dengan menggabungkan berbagai faktor produksi, yaitu manusia, alam dan modal. Kegiatan produksi dan distribusi umumnya dilakukan untuk memperoleh laba. Namun ada juga kegiatan produksi yang tujuannya bukan untuk mencari laba. Seperti yayasan sosial, keagamaan, dll. Hasil suatu produksi dapat berupa barang dan jasa.


LEMBAGA KEUANGAN BANK DAN NON-BANK

Lembaga Keuangan
Lembaga yang menghimpun dana dari masyarakat dan menanamkannya dalam bentuk aset keuangan, misalnya : kredit, surat-surat berharga, giro, dan aktiva produktif lainnya; yang termasuk dalam lembaga keuangan adalah bank dan lembaga keuangan nonbank (financial institution).

LEMBAGA KEUANGAN BANK
Bank adalah sebuah lembaga intermediasi keuangan umumnya didirikan dengan kewenangan untuk menerima simpanan uang, meminjamkan uang, dan menerbitkan promes atau yang dikenal sebagai banknote. Kata bank berasal dari bahasa Italia banca berarti tempat penukaran uang. Sedangkan menurut undang-undang perbankan bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak.


LEMBAGA KEUANGAN NON-BANK
Lembaga keuangan bukan bank adalah lembaga keuangan yang memberikan jasa-jasa keuangan dan menarik dana dari masyarakat secara tidak langsung (non depository). Lembaga keuangan bukan bank terdiri dari beberapa jenis, yaitu lembaga pembiayaan yang terdiri dari leasing, factoring, pembiayaan konsumen dan kartu kredit, perusahaan perasuransian yang diantaranya asuransi keuangan dan asuransi jiwa serta reasuransi, dana pensiun yang terdiri dari dana pensiun pemberi kredit dan dana pensiun lembaga keuangan, dana perusahaan efek, reksadana, perusahaan penjamin, perusahaan modal ventura dan pegadaian.


Klasifikasi Lembaga Keuangan terdiri dari :
1.     Lembaga Keuangan Bank
  • Bank Pemerintah
  • Bank Swasta Nasional
  • Bank Asing
2.     Lembaga Keuangan Non Bank
  • Lembaga Keuangan Kontraktual
  • Lembaga Keuangan Investasi
  • Lembaga Keuangan Lainnya 

PENGARUH PERBANKAN TERHADAP PEREKONOMIAN

    Sebelum ada bank, orang-orang melakukan transaksi barter untuk memenuhi kebutuhannya dalam meminjam uang dan menyimpan uang. Saat bank didirkian, fungsi dari bank itu sendiri adalah untuk menyimpan dan memberikan kredit kepada orang-orang untuk menyimpan uangnya dan memberikan kredit kepada orang-orang yang memerlukan. Sekarang fungsi bank menjadi perantara antara kedua belah pihak yang ingin mendeposit dan juga yang ingin mengkredit. Deposit pun dibagi menjadi tiga yaitu: saving depposit (tabungan), demmand deposit (giro), time deposit (deposito). 
Bank didirikan bertujuan untuk mendapatkan keuntungan, maka bank memberikan bunga kepada pihak yang meminjam (mengkredit) uang dibank. Fungsi dari bank bisa dikatakan Financial Intermediang (Perantara Keuangan). Bank disebut juga “Indirect Investment”.
Dalam sistem kerjanya dan tanggung jawab terhadap nasabahnya bank tidak menanggung sendiri, tetapi bank juga bekerjasama dengan perusahaan asuransi. Bank bekerja sama dengan “Asuransi” agar bank tidak rugi dengan cara premi dan uang pertanggungan. Pihak asuransi pun tidak ingin menanggung itu sendiri, maka pihak asuransi itupun bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan asuransi lainnya yg bisa disebut seperti Premiasuransi, Reasuransi, Retrocessi dan Cappital Flight.

  Bank juga mendirikan leasing untuk menambahkan keuntungannya. Tugas dari leasing adalah untuk mencari nasabah yang ingin meminjam uang atau mengkredit uang. Biasanya leasing berguna saat orang-orang ingin mengkredit sebuah kendaraan bermotor dll. Leasing juga bekerja sama dengan asuransi. Dengan pergerakan itu juga asuransi membagi bagian-bagian untuk membagi tugas dan bergabung di capital market dengan membeli saham-saham bang ataupun leasing yang bekerja sama dengan perusahaan asuransi itu sendiri. Agar asuransi dan bank itu selalu bekerjasama karena perusahaan asuransi itu juga memilihki saham atas bank yang bekerjasama dengan perusahaan asuransi tersebut.

Sumber:

0 komentar:

Posting Komentar

celfie